Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Setting APN Internet Kartu 3 Tercepat

Cara Setting APN Internet Kartu 3 Tercepat - Siapa yang menyangka kalau ternyata dengan mengubah settingan tertentu bisa berpengaruh terhadap kecepatan koneksi internet kita? APN atau Acces Point Name pada provider tri banyak yang belum tahu tentang salah satu trik ini.
Cara Setting APN Internet Kartu 3 Tercepat

Pada pengaturan default APN internet kartu tri yang ada di android umumnya menggunakan APN "3gprs" atau pengaturan default ponsel "internet", jika kamu mengalami masalah saat berinternet seperti kecepatan yang lambat dan tidak stabil ada baiknya kamu mengganti dengan APN baru yaitu 3Data.

Untuk mengganti APN baru pada ponsel android, kamu bisa masuk ke menu Pengaturan >> jaringan lainnya >> Jaringan Seluler >> Nama poin Akses dan pilih kartu yang digunakan untuk internet, klik pada menu pengaturan GPRS, lalu ubah bagian APN menjadi 3Data, kemudian rasakan perbedaan dalam hal kecepatan dibanding sebelumnya, jika memang terjadi peningkatan sebaiknya simpan pengaturan tersebut, tetapi jika sebaliknya ubah saja kepengaturan sebelumnya, hal ini berlaku juga untuk pengaturan pada modem.

Selain masalah APN yang menjadi penyebab lambatnya koneksi internet, kartu 3 umumnya juga sangat berpengaruh terhadap cuaca yang buruk, jam sibuk (malam hari) dan jaringan, terlebih ganguan jaringan, oleh sebab itu banyak sekali yang dapat mempengaruhi kecepatan internet kartu 3, ada baiknya kamu juga perlu memeriksa milik temanmu yang sama menggunakan kartu 3, jika mengalami hal serupa berarti memang sedang trouble pada jaringan.

Demikian Tips Cara Setting APN Internet Kartu 3 Tercepat semoga bermanfaat, jika ada yang ingin ditanyakan silahkan tinggalkan komentarmu dibawah ini ya.

2 komentar untuk "Cara Setting APN Internet Kartu 3 Tercepat"